"HATI HATI PENIPUAN INVESTASI MENGATASNAMAKAN KOPERASI UPK LEUWISARI HOTLINE : 0265-547244 / 0821 1691 7901"

Tuesday 19 October 2021

MAULID NABI DI KOPERASI UPK LEUWISARI

 

KOPERASI UPK LEUWISARI menggelar perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW 12 Rabiulawal 1443 H yang dilaksanakan di Aula Kantor Koperasi UPK LEUWISARI pada hari selasa tanggal 19 Oktober 2021.

Acara ini dihadiri oleh seluruh stake holder Pengurus, Pengawas dan Karyawan dari setiap Unit Usaha.

Acara yang berupa pengajian ini dipimpin oleh Utadz Yayan Nurdin Salim yang sekaligus sebagai Bendahara Koperasi UPK LEUWISARI dengan menghadirkan mubalig Ustadz Palahudin,S.Pd.I dari Mandalagiri. Acara dimulai dengan pembacaan Barzanzi, Tawasul, Siraman Rohani dan diakhiri dengan Do'a bersama.

Pada kesempatan ini Ustadz Palahudin,S.Pd.I dalam ceramahnya menyampaikan tentang akhlaq mulia seorang Jungjunan alam yakni Nabi Muhammad SAW yang terkenal dengan kejujurannya, hal ini pun sudah barang tentu harus diteladani oleh kita semua selaku umatNya, terlebih dalam mengelola usaha yang bersumber dari Pemerintah dan masyarakat yang berkaitan dengan kepentingan hajat orang banyak maka kejujuran harus benar-benar ditegakan.

Dalam kesempatan yang sama, Dedi Nuryana sebagai Ketua Koperasi UPK LEUWISARI menyampaikan rasa syukur yang tak terhingga karena acara ini dapat terlaksana dengan lancar.
(na2nk.rht)


No comments:

Post a Comment